Sunday, 30 July 2017

Keutamaan Menjaga Lisan Dalam Islam

Kita pasti pernah mendengar peribahasa yang mengatakan bahwa “lidah lebih tajam daripada pedang”. Ya, hal itu memang benar. Allah SWT memberikan karunia lisan kepada manusia untuk berbicara. Tentu saja karunia tersebut amat luar biasa. Namun sayangnya, banyak dari kita yang sulit mengendalikan lisan.

Kita harus berhati-hati terhadap lisan, karena sebuah ucapan bisa menjerumuskan kita ke dalam api neraka. Apabila kita tidak mengetahui sebuah perkara dengan pasti, sebaiknya kita diam saja. Dan janganlah kita mengucapkan perkataan yang menyakiti hati orang lain, sekalipun itu hanya candaan. Sebab di akhirat kelak, segala apa yang kita ucapkan dengan lisan pasti akan dimintai pertanggung jawaban.

Allah Ta’ala berfirman: “Tiada satu ucapanpun yang diucapkannya melainkan ada di dekatnya malaikat pengawas yang selalu hadir.” (QS Qaf: 18).

Rasullulah shallallaahu ‘alaihi wa sallam juga memperingatkan manusia agar tak banyak bicara, kecuali berbicara untuk hal-hal yang penting, bermanfaat ataupun untuk mengingat Allah SWT.

Imam Al-Syafi‘i menjelaskan pula:“Apabila seseorang ingin berbicara, hendaklah berpikir dulu. Bila jelas maslahatnya maka berbicaralah, dan jika dia ragu maka janganlah dia berbicara hingga nampak maslahatnya.”

Nah, berikut ini beberapa keutamaan menjaga lisan dalam islam yang harus diketahui. Simak terus ya!

1. Memiliki kedudukan tinggi sebagai muslim

Keutamaan menjaga lisan yang pertama yakni menjadikan kita sebagai seorang muslim yang berkedudukan tinggi di mata Allah Ta’ala. Dengan menjaga lisan kita akan terhindar dari perkataan-perkataan dosa yang bisa berujung pada dosa.

Suatu hari Rasulullah Saw. ditanya, “Siapakah Muslim yang paling utama?” Beliau menjawab,“Orang yang bisa menjaga lisan dan tangannya dari berbuat buruk kepada orang lain.” (HR. Bukhari).

2. Dijanjikan surga

Seseorang yang banyak diamnya dan tak suka mengumbar ucapan yang sia-sia, biasanya ia lebih sering menghabiskan waktunya untuk berpikir. Apabila ia berpikir tentang kebesaran Allah SWT, mengingat akan nikmat yang telah didapat, mengingat kematian, maka kadar keimanannya pun juga akan bertambah.

Orang-orang yang mampu menjaga lisannya dari ucapan buruk dan tidak berguna juga dijanjikan surga oleh Allah SWT. Sebagaimana dijelaskan dalam suatu hadist:

Dari Sahl bin Sa’ad ra., Rasulullah Muhammad saw bersabda: “Barangsiapa yang dapat memberikan jaminan kepadaku tentang kebaikannya apa yang ada di antara kedua tulang rahangnya – yakni mulut atau lidah – serta antara kedua kakinya – yakni kemaluannya, maka saya memberikan jaminan syurga untuknya.” (HR. Al-Bukhari)

3. Amalan sedekah yang mendatangkan pahala

Perbuatan yang termasuk dalam menjaga lisan tidak hanya menjauhi perkataan berdosa ataupun diam. Tetapi juga menyampaikan kebaikan. Ketika seseorang mengucapkan sesuatu yang bermanfaat, seperti menyampaikan ayat-ayat Al-Quran atau dengan kata lain berdakwah lewat lisan, maka orang tersebut akan mendapatkan pahala. Perbuatannya tersebut dianggap sebagai sedekah. Sebagaimana sabda Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wassalam:
“Sampaikanlah dariku walau hanya satu ayat” (HR. Bukhari)

Dalam hadist lain, Rasulullah SAW juga bersabda: “Barangsiapa yang menunjuki kepada kebaikan maka dia akan mendapatkan pahala seperti pahala orang yang mengerjakannya” (HR. Muslim no. 1893).

4. Diangkat derajatnya oleh Allah SWT

Menjaga lisan dengan memperbanyak mengingat Allah SWT, berdizikir, mengucap asma-asma Allah Ta’ala dan berucap kebaikan-kebaikan akan membuat kita diridhai oleh Allah SWT. Dan Allah juga akan meninggikan derajat seseorang yang mampu menjaga lisannya.

Diriwayatkan oleh Abu Hurairah Ra, bahwasahnya Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wassalam “Sesungguhnya seorang hamba berbicara dengan satu kalimat dari apa yang diridhai Allah yang dia tidak menganggapnya (bernilai) ternyata Allah mengangkat derajatnya karenanya.” (HR. Al-Bukhari).

5. Memperoleh keberuntungan di akhirat

Selain ditinggikan derajatnya dan memperoleh ridha Allah SWT, orang-orang yang menjaga lisannya dari perkataan dusta, akan diberikan keberuntungan dan keselamatan di akhirat. Serta dijauhkan dari keburukan.

Menjaga lisan juga dapat menyelamatkan kita dari dosa serta azab kubur. Daripada mengunjing atau membicarakan sesuatu yang tak bermanfaat, akan lebih baik jika kita diam serambi memperbanyak istighfar.

6. Menjaga lisan laksana emas

Seseorang diharuskan berpikir terlebih dahulu sebelum berbicara. Namun apabila ia masih tak mampu berbicara baik atau mungkin tak menguasai ilmunya, maka lebih baik ia diam. Tindakan diam bukanlah sesuatu yang bodoh. Justru diam itu lebih baik bagi seorang muslim. Bahkan Luqman Al Hakim mengibaratkan diam seperi emas. Begitu sangat berharga dan bernilai bagi kita.

Wasiat Lukman Al Hakim kepada anaknya: “Anakku, tiada penyesalan sama sekali dalam diamku. Karena sesungguhnya jika berbicara laksana perak maka diam bagaikan emas”

Pada intinya, sebaiknya manusia berbicara perihal kebaikan dan hal-hal yang bermanfaat. Janganlah mengucapkan sesuatu yang menyakiti hati orang lain, menghina, berlagak sok pintar, sombong atau perkataan dusta. Apabila tidak mampu berbicara baik, maka diam bisa menjadi pilihan tepat. Namun ingat, diam pun ada saatnya.

Apabila kita melihat keburukan maka seharusnya berbicara dan mencegah kemungkaran tersebut. Dan apabila kita ditindas, kita juga diperbolehkan membela diri. Yang terpenting, pikirkan terlebih dahulu kata-kata yang hendak diucapkan. Sebab perkataanmu adalah kualitas dirimu.

5 comments:

  1. Mindtech Affiliates is a fastest growing performance-driven global Ad Network. An Innovative group focused on programmatic media buying in the global market arena. Our Top Geography is US, UK and India. We are renowned for our payments that are never late. Mindtech Affiliates Founded in 2007 at Hyderabad (India) as a performance network targeting US and UK as primary Geography.
    Becoming an affiliate is one of the best ways you can start monetizing your traffic. There are pretty great numbers of bloggers, email marketers, digital marketers, who use conventional advertising strategies that are barely effective. Most of them forget to see the immense possibilities of becoming an affiliate. Mindtech Affiliate has grown up as one of the best CPA network. We provide great opportunities for affiliates to monetize their traffic with well tested, great converting premium offers. Weekly payouts, Biweekly Payouts and risk free environment.
    Vertical:- Finance , Nutra, EDU, Apps, Sweep stakes, Dating , Adult
    Model : CPA, CPS, CPL, CPI
    Payment Frequency: NET30(Can be updated to Biweekly based on quality)
    Payment Method: Paypal / Skrill /Wire
    Minimum Payment: 50$

    Let’s connect today to monetize your traffic with Mindtech Affiliates.
    Signup Link:- https://backoffice.mindtechaffiliates.com/signup

    For more queries: sales.mindtech@gmail.com
    For more information visit on https://www.mindtechaffiliates.com/

    ReplyDelete
  2. Our team of expert marketers create, run compelling and interactive Pay per click agency in

    phoenix
    that generates more genuine leads, transactions and actions.
    There are literally thousands of online marketing agency phoenix
    Our compelling and proven methodologies in Content Marketing agency in phoenix will help you

    connect with potential customers and increase your brand visibility in the digital universe.

    ReplyDelete
  3. This is a great inspiring article.I am pretty much pleased with your good work. Please share good post on Best CBSE schools in Sharjah also. Keep it up. Keep blogging. Looking to reading your next post.

    ReplyDelete

Kasih Komentarnya Kawan :)